KABUPATEN TANGERANG – Melaksanakan Impementasi dari Commander Wish Kapolda Banten, Anggota Polsek Rajeg Polresta Tangerang, Iptu Andi Suhendra (Pawas) dan Briptu Dwi Chandra (Anggota Ik) laksanakan kegiatan “Yuk Ngopi Wae” bersama Kepala Desa Pangarengan dan warga masyarakat Kp. Baru RT 015 RW 006 Desa Pengarengan Kecamatan Rajeg Kabupaten Tangerang, Sabtu (10/09/2022).
Kegiatan “Yuk Ngopi Wae ” ini dilaksanakan sebagai sarana polri untuk bisa lebih mendekatkan diri kepada masyarakat, dengan menggali informasi dan mendengarkan keluhan apa saja yang terjadi di masyarakat.
Kapolresta Tangerang, Zain Dwi Nugroho, S.H,SIK,M.Si, melalui Kapolsek Rajeg AKP Nurjaman S.H mengungkapkan, kegiatan ini merupakan Program Unggulan Kapolda Banten, sekaligus mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat dan berikan pesan pesan Kamtibmas.
“Kegiatan “Yuk Ngopi Wae” ini membuktikan bahwa Polri selalu hadir di tengah masyarakat guna memberikan rasa aman di masyarakat.” Ucap Kapolsek Rajeg AKP Nurjaman S.H.
Lebih lanjut, Kapolsek Rajeg mengatakan, dalam pelaksanaan giat tersebut, Iptu Andi Suhendra selaku Pawad dan Briptu Dwi Chandra Anggota Ik Berkoordinasi dan edukasi bersama Sutia Kepala Desa (Kades) Pangarengan, serta menyampaikan pesan Kamtibmas agar dapat bekerja sama berbagi informasi dalam hal Harkamtibmas dilingkungan khususnya wilayah Desa Pangarengan.
Serta memberikan himbauan untuk tetap mematuhi anjuran Pemerintah terkait Protokol Kesehatan, dan pencegahan penularan Virus COVID-19 dengan cara, Mencuci tangan sebelum dan sesudah aktifitas, Memakai Masker setiap keluar rumah dan pada saat berada di ruang tertutup atau di dalam angkutan umum, Menjaga jarak (Physical Distancing) dan melakukan vaksinasi Nasional.
Hasil yang dicapai dalam kegiatan tersebut terjalinnya Komunikasi yang baik dengan perangkat Desa dan warga masyarakat Desa Pangarengan, menjaga serta menciptakan situasi yang aman dan kondusif,” Pungkasnya.